
Temanggung, inisnu.ac.id – Anisa Rachma Agustina, Mahasiswa PAI, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan INISNU Temanggung berikan Pelatihan Manajemen Referensi kepada Mahasiswa PPL Prodi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (IAT) UIN Salatiga pada Jumat (5/08/2022) di Gedung Tarbiyah INISNU Temanggung.
Dalam kesempatan itu turut hadir Wakil Rektor III Bidang Penelitian, PkM dan Kerjasama, Moh Syafi’, M. Hum dan Dekan Fakultas Tarbiyah INISNU Temanggung, Andrian Gandi Wijanarko, M.Pd.
Mahasiswa PPL Prodi IAT UIN Salatiga dibekali manajemen referensi, diantaranya dengan menggunakan aplikasi Mendeley. Mendeley ialah salah satu aplikasi manajemen referensi yang sangat penting bagi para mahasiswa dalam melakukan sitasi. Sitasi ialah sebuah referensi yang berisikan sumber naskah yang dipublikasikan. Fungsi dari sitasi adalah menulis ulang pernyataan dari orang lain. Apabila seorang peneliti mengutip pernyataan dari orang lain maka harus mencantumkan sumber yang jelas dari kutipan tersebut.
Bagi mereka yang sedang menulis jurnal ilmiah, artikel ilmiah, dan skripsi penggunaan aplikasi Mendeley sangat dianjurkan untuk memudahkan dalam mensitasi dan membuat daftar pustaka. Namun, pada kenyataannya tidak semua mahasiswa mengenal aplikasi manajemen referensi tersebut. Masih banyak yang bahkan belum pernah mendengar dan mengetahui fungsi dari Mendeley. Mahasiswa yang belum mengenal manajemen referensi Mendeley akan menulis rujukannya secara manual. Hal ini akan membuat mereka menghabiskan waktu lebih lama untuk menyelesaikan tugasnya.
Para mahasiswa PPL Prodi IAT UIN Salatiga dikenalkan dan dilatih untuk menggunakan aplikasi Mendeley untuk memudahkan mereka ketika melakukan sitasi dalam pengerjaan karya ilmiah. Pelatihan dimulai dari mengenalkan aplikasi manajemen referensi, penjelasan mengenai bahaya plagiarisme, kegunaan atau manfaat, kekurangan aplikasi Mendeley. Peserta pelatihan diperkenankan untuk membuka laptopnya dan mendownload aplikasi Mendeley. Setelah selesai di download para peserta diarahkan untuk menginstal aplikasi tersebut.
Setelah aplikasi terinstal, pemateri memberikan pengarahan dan cara penggunaan aplikasi Mendeley. Dimulai dari membuat akun Mendeley, lalu menghubungkan akun Mendeley ke MS. Word, setelah itu peserta dikenalkan beberapa fungsi dari tools yang ada di Mendeley.
Peserta juga diajarkan untuk memasukkan sumber referensi dan memaksimalkan penggunaan Mendeley sebagai aplikasi manajemen referensi. Pemateri memantau satu persatu peserta dan memastikan apakah peserta telah memahami kegunaan dari aplikasi Mendeley tersebut. Pelatihan dilanjutkan dengan membuat daftar pustaka secara otomatis dengan aplikasi Mendeley.
Harapan dari Dekan Fakultas Tarbiyah INISNU Temanggung Andrian Gandi Wijanarko, M.Pd ialah mahasiswa di lingkungan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan INISNU Temanggung mampu menularkan kecakapan khusus yang dimilikinya agar bermanfaat bagi yang lain. “Mahasiswa PPL Prodi IAT UIN Salatiga dapat memahami dan memiliki keterampilan dalam menggunakan aplikasi Mendeley. Selain itu, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi media pengembangan kapasitas mahasiswa kita dalam memberikan kebermanfaatan bagi sesama”. (ARA)